Way Jepara. Puluhan kader yang dari seluruh kecamatan di Lampung timur Kemarin (17/4/2011), menghadiri undangan DPD PKS Lampung timur dalam rangka kunjungan Dewan Syariah Wilayah (DSW) PKS Lampung untuk mensosialisasikan beberapa hal yang terkait personil, kerja, dan fungsi dewan syariah. Bertempat di Markas Dakwah, Kantor DPD PKS Lampung Timur. kegiatan ini dihadiri Tim DSW yang terdiri dari HM. Ari Wibowo, Lc selaku ketua DSW PKS Lampung, Maysarotun Zubaidah (anggota komisi Arbitrase), dan Husna Hidayati (ketua komisi Hisbah). Pada penjelasannya beliau mengatakan bahwa program kerja DSW itu dikelompokkan menjadi 3 aspek, yaitu Ria'ayah Syar'iyyah (penjagaan nilai-nilai syari'ah), Tamniyah Kafaa'ah Syar'iyyah (menumbuhkan kafaah syari'ah), dan Taujiih wa irsyadaatu 'aamah (fungsi kemasyarakatan).
Selanjutnya beliau juga menyampaikan materi Makna Iltizam terhadap Syari'ah dan Dakwah kemudian dilanjutkan dengan sosialisasi struktur DSW PKS Lampung kepada seluruh kader yang hadir. "DSW saat ini memiliki empat komisi, yaitu Komisi Sumber Daya Insani, komisi Arbitrase yang bertugas melakukan ishlah terhadap pihak-pihak yang berselisih, komisi Keumatan, dan komisi Hisbah", ujarnya. Tiba giliran Husna Hidayati menyampaikan sosialisasi konsep hisbah, "komisi ini, (komisi hisbah-red) adalah komisi yang mengurusi penegakan disiplin syari'ah kader. Jika ada kader yang melanggar, komisi inilah yang akan berperan memberikan arahan dan menentukan hukumannya" , ujar Husna saat mengawali penjelasan tentang tugas Komis Hisbah. Tak ketinggalan Maysarotun Zubaidah juga melengkapi kunjungan DSW tersebut dengan menyampaikan pentingnya menumbuhkan kafaah syar'iah bagi kader akhowat/ummahat.
Menanggapi salah satu pertanyaan kader tentang kebutuhan akan peningkatan kafaah serta pertanyaan-pertanyaan yang berkaitan dengan syari'ah, ketua DSW merekomendasikan untuk berkonsultasi dengan Syari'ah Consulting Center (SCC). "Penjelasan dari SCC atau individu yang punya kafaah syariah di sana (SSC -red), bukan berarti merupakan penjelasan resmi dari DSW", ujarnya. Dan Ari pun menambahkan bahwa setiap masalah yang masuk ke DSW akan digodok bersama, dan akan dijelaskan lewat mekanisme yang sudah ada. (PND-2011)